8 March, 2017 14:14


Nama: Novia PradinaNPM: 2402313037
TPK #NHW1

1. MODEL KEPUTUSAN DALAM KONDISI TIDAK PASTI

Model keputusan dalam kondisi tidak pasti disebut juga dengan model Keputusan Tanpa Probabilitas. Sebuah kondisi pengambilan keputusan yang mengandung beberapa kompone, yaitu keputusan itu sendiri dan kejadian yang dapat terjadi dimasa akan datang, dikenal sebagai Kondisi Dasar (State of Nature). Pada saat keputusan dibuat, pengambil keputusan tidak yakin atas kondisi dasar yang akan datang dan tidak memiliki kendali atas kondisi dasar tersebut. Kriteria pengambilan keputusan dalam kondisi tidak pasti diantaranya yaitu Maximax, Maximin, Minimax, dll. Kadangkala kriteria tersebut menghasilkan keputusan yang sama, namun sering menghasilkan keputusan yang berbeda. Pengambil keputusan harus memilih kriteria atau kombinasi yang paling dapat memenuhi kebutuhannya. Dibawah ini adalah pengertian dari Maximax, Maximin dan Minimax.
1) Maximax
Pengambil keputusan memilih keputusan yang memberikan nilai paling maksimum dari hasil-hasil yang maksimum. Pada kriteria ini pengambil keputusan merasa optimis. Pengambil keputusan mengasumsikan bahwa kondisi dasar yang paling menguntungkan dari setiap alternatif keputusan akan terjadi.
2) Maximin
Pengambil keputusan memilih keputusan yang memberikan nilai paling maksimum dari hasil-hasil yang minimum. Pada kriteria ini pengambil keputusan merasa pesimis. Pengambil keputusan mengasumsikan bahwa kondisi dasar yang minimum dari setiap alternatif keputusan akan terjadi.
3) Minimax
Minimax atau kriteria penyesalan, pada kriteria ini pengambil keputusan bermaksud menghindari penyesalan yang timbul setelah memilih alternatif keputusan yang meminimumkan maksimum penyesalan.
Untuk mengambil keputusan berdasarkan kriteria Minimax, dipilih nilai maksimum dari penyesalan setiap alternatif keputusan. Keputusan yang dipilih adalah yang merupakan nilai minimum dari maksimum penyesalan yang ada.
(Sumber:suk-risw.blogspot.co.id)

  1. Soal
    Masalah: Solomon mencoba untuk menentukan ukuran dari pom bensin.
Alternative State of Nature
Good Market Average Market Poor Market
($) ($) ($)
Small 50.000 20.000 -10.000
Medium 80.000 30.000 -20.000
Large 100.000 30.000 -40.000
Very Large 300.000 25.000 -160.000

Tabel diatas memiliki alternatif ukuran pom bensin small, medium, large dan very large. Dengan kondisi dasar atau State of Nature diantaranya adalah good market, average market dan poor market.

  1. Jawaban
    a. Penyelesaian Maximax
    Berdasarkan soal diatas maka pengambil keputusan akan menentukkan nilai maksimum dari alternatif keputusan dengan cara berikut:
Alternative State of Nature Nilai Maksimum
Good Market Average Market Poor Market
($) ($) ($) ($)
Small 50.000 20.000 -10.000 50.000
Medium 80.000 30.000 -20.000 80.000
Large 100.000 30.000 -40.000 100.000
Very Large 300.000 25.000 -160.000 300.000

Dari nilai maksimum tersebut dipilih nilai yang tertinggi, yaitu $ 300.000 sebagai nilai Maximax, karena nilai tersebut menggambarkan laba yang diterima.
Keputusan: Ukuran Pom Bensin Very Large $ 300.000.

b. Penyelesaian Maximin
Berdasarkan soal diatas maka pengambil keputusan akan menentukan nilai minimum dari alternatif keputusan dengan cara sebagai berikut:

Alternative State of Nature Nilai Minimum
Good Market Average Market Poor Market
($) ($) ($) ($)
Small 50.000 20.000 -10.000 -10.000
Medium 80.000 30.000 -20.000 -20.000
Large 100.000 30.000 -40.000 -40.000
Very Large 300.000 25.000 -160.000 -160.000

Dari nilai minimum tersebut dipilih nilai yang tertinggi yaitu $ -10.000 sebagai nilai maximin. Keputusan tersebut lebih bersifat konservatif karena alternatif yang masuk dalam pertimbangan hasil-hasil terburuk yang mungkin terjadi.
Keputusan: Ukuran Pom Bensin Small $ -10.000.

c. Penyelesaian Minimax
Untuk menggunakan kriteria minimax, pengambil keputusan akan memilih hasil maksimum sari setiap State of Nature. Dalam soal diatas, hasil maksimum dalam Good Market adalah $ 300.000 dan hasil maksimum dalam Poor Market adalah $ -10.000.
* Good Market
$ 300.000- $ 50.000= $ 250.000
$ 300.000- $ 80.000= $ 220.000
$ 300.000- $ 100.000= $ 200.000
$ 300.000- $ 300.000= $ 0

  • Average Market
    $ 30.000- $ 20.000= $ 10.000
    $ 30.000- $ 30.000= $ 0
    $ 30.000- $ 30.000= $ 0
    $ 30.000- $ 25.000= $ 5.000

  • Poor Market
    $ (-10.000)- $ (-10.000)= $ 0
    $ (-10.000)- $ (-20.000)= $ 10.000

$ (-10.000)- $ (-40.000)= $ 30.000

$ (-10.000)- $ (-160.000)= $ 150.000

Nilai diatas menggambarkan penyesalan yang mungkin dialami oleh pengambil keputusan jika keputusan yang dihasilkan memberikan hasil dibawah hasil maksimum.
Nilai tersebut jika dirangkum dalam suatu tabel hasil pertukaran yang dimodifikasi dan dikenal sebagai tabel penyesalan nampak sebagai berikut:

Alternative State of Nature Nilai Maksimum
Good Market Average Market Poor Market
($) ($) ($) ($)
Small 0 10.000 0 10.000
Medium 200.000 0 10.000 200.000
Large 220.000 0 30.000 220.000
Very Large 250.000 5.000 150.000 250.000

Untuk mengambil keputusan berdasarkan kriteria Minimax, dipilih nilai maksimum dari penyesalan setiap alternatif keputusan. Keputusan yang dipilih adalah yang merupakan nilai minimum dari maksimum penyesalan yang ada.
Keputusan: Ukuran Pom Bensin Small $ 10.000


Leave a Reply